Plague Inc. - Game penghancur Dunia | IGR - Indonesia Games Review -->

Plague Inc. - Game penghancur Dunia | IGR


Game Yang Mengharuskan Kalian Untuk Menghancurkan Dunia...

Plague Inc.

Sudah bosan menjadi baik di dalam game ? Ingin mencoba menjadi jahat ? Game ini menawarkan pengalaman untuk menghancurkan Dunia lewat penyakit !!! Dengan cara mengembangkan (mengevolve) penyakit tertentu. Game ini memiliki 7 penyakit utama seperti bacteriavirusfungus (jamur), parasiteprion (semacam protein yang tidak bisa dibunuh melalui panas, radiasi maupun formalin), nano-virus dan bio-weapon. Musuh dari penyakit diatas yaitu para pemerintah negara yang siap mengeluarkan dana sebanyak-banyaknya untuk membuat vaksin yang dipergunakan untuk membasmi penyakit yang kalian mainkan secara masif.

Yang unik dari game ini terdapat pada fitur penyakit istimewa (fitur ini bisa dibuka dengan cara membelinya). Apa saja ? Berikut ini 4 penyakit istimewa yang siap untuk menghancurkan Dunia :

1. Neurax Worm.

Penyakit satu ini berupa cacing yang terdapat di otak manusia. Penyakit satu ini adalah penyakit yang paling menjijikan dari ke empat penyakit spesial yang disediakan oleh Plague Inc. Penyakit ini bekerja dengan cara menyusup masuk ke otak manusia dan bisa saja mengambil alih pikiran manusia yang dijangkiti oleh penyakit ini.

2. Necroa Virus.

Penyakit satu ini berupa virus yang akan membuat manusia menjadi sebuah makhluk yang tak lagi mempunyai akal atau zombie. Penyakit ini adalah penyakit yang paling menakutkan bagi saya. Bagaimana tidak, kita akan diberi gambar ilustrasi seberapa parah penyakit ini terhadap manusia dan seperti apa penyakit ini bila manusia yang dijangkiti oleh penyakit ini berubah menjadi zombie ? Musuh penyakit ini bernama "Zcom" (seperti nama serial game Xcom).

3. Simian Flu.

Penyakit satu ini terinspirasi dari film "Rise Of The Planet Of The Apes". Penyakit ini bekerja dengan cara merusak sistem tubuh manusia dan berakibat fatal bagi manusia, tetapi malah berakibat positif terhadap para monyet bila terjangkit penyakit ini. Mengapa ? Karena bila para monyet terjangkit penyakit ini kepintaran, pola pikir, cara hidup, struktur badan mereka akan berkembang dengan sangat pesat ! Ini menjadi ancaman terhadap manusia, karena dari penyakit ini yang paling dirugikan yaitu manusia. Dan kalian terkadang harus berlari dari drone yang ingin menghancurkan kamp para monyet.

4. Shadow Plague.

Penyakit terakhir ini termasuk penyakit yang paling ribet dan susah untuk dimainkan. Penyakit ini merubah seseorang menjadi sebuah vampir dan tugasnya untuk menyebarkan penyakit ini. Penyakit ini bisa mempunyai lebih dari 5 vampir yang dapat dikontrol dengan bebas, bahkan lebih ! Gak kebayang lohh kalau memiliki 10 vampir yang harus dikontrol. Musuh penyakit ini bernama "Templar" dan laboratorium-laboratorium untuk mempercepat pembuatan vaksin terhadap penyakit ini. Sama seperti penyakit Simian Flu, bedanya kalian harus melawan drone yang ingin menghancurkan sarang (lair) para vampir dengan cara mengaktifkan kemampuan yang bernama "Blood Rage".

Game ini juga menyediakan fitur tambahan berupa skenario. Seperti skenarionya penyakit Nipah Virus, skenario penyakitnya Black Death dan lain-lain.
Temukan di Google Play
Sekian, semoga bermanfaat. Dan jangan lupa untuk komentar tentang Blog ini. Berikan opini atau ide yang bisa kalian bagikan untuk semua orang disini!

Respect each other and keep gaming !!!

Terima Kasih
Plague Inc. - Game penghancur Dunia | IGR Plague Inc. - Game penghancur Dunia | IGR Reviewed by Muhammad Adil Saputra on August 29, 2018 Rating: 5

No comments